RASIONALITAS MAHASISWA DALAM MENGGUNAKAN HAK PILIH PADA PEMILIHAN UMUM 2024

Isi Artikel Utama

Muhammad Anasruloh, Maria Argatha Sri W H

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan rasionalitas mahasiswa Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung dalam Pemilu tahun 2024. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif deskriptif dengan persentase. Jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 15% responden dari populasinya yaitu mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi yang menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 yang berjumlah 348. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teori tindakan sosial yang dikemukakan oleh Max Weber. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Data yang sudah diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik kuantitatif deskriptif dengan persentase. hasil penelitian menunjukkan tentang rasionalitas mahasiswa dalam memilih calon pemimpin, ditemukan bahwa rasionalitas instrumental dan nilai menjadi pertimbangan utama. Sebagian besar responden (40,4%) memilih berdasarkan manfaat langsung dari program kerja calon pemimpin, sementara 53,8% menilai kesesuaian program dengan nilai dan prinsip yang dianut.

Rincian Artikel

Bagian
Articles